Kelebihan dan Kekurangan Poco X5 5G, HP 3 Jutaan Performa Kencang

Kekurangan Poco X5 5G



Tahun 2022 lalu, Poco tidak merilis X series di Indonesia dan akhirnya sekarang Poco resmi merilis Poco X5 5G yang identik dengan performa kencang.

Ponsel yang menjadi penerus dari Poco X3 NFC ini dibanderol mulai dari 3,3 jutaan saja. Dengan harga ini, apa saja kelebihan dan kekurangan yang akan didapatkan pembeli.

Pada kesempatan kali ini, Magersena akan memberitahu kelebihan dan kekurangan Poco X5 dari segi performa, baterai, layar, fitur dan masih banyak lagi.

Kelebihan Poco X5


Hp terbaru ini memiliki banyak kelebihan daripada kekurangan, aspek yang diunggulkan adalah segi desain, performa, layar dan baterai.

1. Desain Tipis yang Nyaman


Selama ini, hp Poco identik dengan bodi yang besar dan tebal. Tapi, Poco X5 5G berbeda karena menuruti permintaan penggemar dengan bodi yang tipis dan tidak berat.

Tebal hp Poco ini hanya ada di 8 mm dengan bobot sekitar 189 gram. Dengan ini, bisa dibilang kalau Poco X5 adalah ponsel Poco paling tipis untuk saat ini.

Hal ini juga membuatnya cukup nyaman ketika digenggam dan bisa digunakan dalam waktu yang lama. Untuk pilihan warna, Poco menawarkan tiga varian warna yaitu hijau, biru dan hitam.

Sebagai pelengkap, Poco X5 juga sudah memiliki sertifikasi IP53 yang artinya sudah tahan terhadap percikan air dan debu.

2. Layar Besar dan HD


Hp Poco terbaru ini dibekali layar berukuran 6,67 inci AMOLED beresolusi FHD+ dengan refresh rate 120 Hz dan DCIT 3 color gamut.

Salah satu hal yang paling menarik dari layar Poco X5 adalah refresh rate 120 Hz yang dilengkapi touch sampling rate hingga 240 Hz yang sangat membantu dalam aktivitas gaming.

Selain mulus dalam bermain game, kualitas AMOLED dengan resolusi FHD juga menampilkan warna yang bagus dan jernih.

Smartphone ini juga memiliki kecerahan adaptif mencapai 700 nits dan kecerahan puncak yang berhasil mencapai 1200 nits. Dengan angka itu, Anda tetap bisa membaca teks sekalipun di luar ruangan dengan cuaca cerah.

Selain itu, tampilan layar yang luas semakin terlihat indah dan kekinian karena dibalut dengan bezel yang tipis. Untuk perlindungan layar, Poco X5 dibekali Corning Gorilla Glass 3.

3. Chipset Khusus Gaming


Demi meneruskan tradisi Poco X series yang selalu hadir dengan performa yang tangguh, Poco X5 5G dibekali chipset dari Qualcomm yaitu Snapdragon 695.

Chipset ini tidak hanya memberikan jaringan 5G, tapi juga performanya jelas bisa diandalkan untuk sekelas hp 3 jutaan. Skor AnTuTu yang diperoleh unit ini sebesar 396 ribuan.

Dengan peningkatan GPU, hp terbaru ini mampu menghasilkan grafis yang lebih mulus ketika bermain game kekinian.

Bermain Asphalt 9 sudah sangat nyaman tanpa adanya kendala dan bermain PUBG dapat berjalan di settingan Smooth Ultra tanpa adanya lag yang mengganggu.

Selain punya performa yang unggul di kelasnya, chipset buatan Qualcomm ini punya arsitektur 6 nm. Dengan kata lain, Snapdragon 695 memiliki kemampuan efisiensi daya yang baik.

Hal ini sekaligus menjadi penyeimbang antara performa dan ketahanan daya, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas bahkan bermain game dalam waktu yang lebih lama dari hp lainnya.

4. RAM yang Besar Dengan DRE


Untuk membantu kinerja chipset, Poco X5 dirilis dengan 2 varian memori yaitu 6/128 GB dan 8/256 GB dengan jenis RAM lpddr4x dan penyimpanan internal ufs 2.2.

Dengan itu, performa yang dihasilkan akan semakin bagus untuk penggunaan sehari-hari jangka panjang. Unit ini juga memberikan fitur DRE 3.0 (Dynamic RAM Expansion). Dengan fitur ini, Anda bisa menambah RAM virtual sebesar 5 GB.

Selain RAM, penyimpanan file juga masih bisa diperluas menggunakan micro SD hingga 1 TB sehingga pengguna bisa leluasa dalam menyimpan file-file besar.
 

5. Baterai Awet Dengan Fast Charging


Untuk ketahanan daya, Poco X5 5G. dibekali kapasitas baterai standar yaitu 5000 mAh. Meski standar, unit ini memiliki ketahanan baterai yang cukup mumpuni berkat efisiensi daya dari chipset.

Saat pengujian memutar video playback 1080p, ponsel ini mampu bertahan sampai 22 jam. Lalu digunakan nonton YouTube dan tiktok dengan masing-masing 30 menit, baterai hanya berkurang 4% saja.

Selain ketahanan baterai, hp Poco ini juga sudah dilengkapi fitur fast charging 33W. Dengan daya tersebut, mengisi baterai dari 1% hingga 50% hanya butuh waktu 22 menit saja dan sampai 100% butuh waktu hingga 1 jam.

6. Punya Fitur Kekinian


Selain fitur RAM expansion yang termasuk baru, Poco X5 5G juga dibekali dengan fitur NFC seperti pendahulunya.

NFC menjadi fitur yang paling dicari untuk saat ini karena cukup berguna dalam mempermudah setiap aktivitas sehari-hari seperti transaksi tanpa tunai.

Selain itu, ponsel ini punya sensor Infrared Blaster yang berfungsi untuk menggantikan remote TV atau AC.

Ada juga gyroscope hardware yang akan membuat pengguna bisa bermain PUBG Mobile dengan lancar tanpa delay yang akan mengganggu permainan.

Kekurangan Poco X5 5G


Hal yang paling penting setelah Kelebihan adalah kekurangan. Dengan harga 3,3 juta rupiah, apa saja kekurangan yang akan didapatkan pembeli.

Bagian ini harus Anda ketahui supaya bisa mempertimbangkan lagi apakah ingin membeli Poco X5 atau unit lain yang lebih bagus dari ini.

1. Speaker Masih Tunggal


Poco X5 5G mengalami penurunan dari pendahulunya yang hanya dibekali satu speaker saja yang letaknya ada di bagian bawah.

Hal ini cukup disayangkan karena dengan hadirnya speaker stereo, suara yang dihasilkan bisa lebih bagus dan tidak kalah dengan hp 3 jutaan lainnya.

2. SIM Tray Hybrid


Sebenarnya sudah bagus, Poco masih memberikan slot micro SD meski bagian tray masih pakai jenis hybrid. 

Tapi, slot hybrid memiliki kekurangan yaitu pengguna harus memilih menggunakan 2 SIM tanpa micro SD atau pakai Micro SD tapi dengan satu SIM saja.

3. Masih Memakai Android 12


Alih-alih menggunakan Android 13 seperti layaknya HP rilisan 2023 yang lain, Poco X5 5G malah masih menggunakan sistem operasi android 12.

Hal ini membuat kecewa beberapa orang karena artinya unit ini cuma dapat jatah dua kali update saja hingga Android 14. Poco hanya menjanjikan dua kali update Android dan 3 tahun update sistem keamanan.

4. Kamera Tanpa Stabilizer, 4K dan 60 FPS


Pada sektor kamera, Poco X5 punya 3 buah kamera belakang yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP ultrawide, 2 MP tambahan dan 13 MP kamera depan.

Untuk videografi, kamera depan dan kamera belakang hanya mampu merekam di resolusi 1080p 30 FPS. dengan kekurangan tidak bisa merekam 4K atau di 1080p 60 FPS, tentu menjadi masalah untuk sebagian orang.

Selain itu, hasil foto juga terlihat biasa saja bahkan tidak lebih bagus dari pendahulunya. Ada banyak hp 3 jutaan lain yang bisa menghasilkan foto lebih bagus dari Poco X5 ini.

Penutup


Itulah hal-hal yang harus Anda ketahui tentang Poco X5 5G dari kelebihan performa, daya tahan, layar hingga kekurangan kamera, speaker dan sistem operasi.

Jika Anda ingin mengetahui kelebihan dan kekurangan ponsel lain, Anda bisa membaca artikel di bawah ini.