Inilah 7 Game Mirip Genshin Impact Terbaik dan Grafik HD

Game mirip Genshin Impact - Genshin Impact adalah game petualangan populer saat ini, banyak orang yang sudah memainkan game ini karena memiliki grafik HD dan cerita dalam game yang seru.

Tapi, game Genshin Impact ini memiliki ukuran yang sangat besar dan hanya bisa dimainkan dengan lancar di smartphone spesifikasi tinggi.

Pada kesempatan kali ini, Magersena akan memberitahu 7 game mirip Genshin Impact terbaik yang mempunyai grafik HD.

Game yang akan dibahas ini mempunyai ukuran yang lumayan ringan sehingga tidak terlalu membebani smartphone saat memainkannya.

1. New Dawn (670 MB)


New Dawn



New Dawn game open-world survival yang bisa dikatakan mirip dengan game Chimeraland yang akan dibahas di bawah.

Pada awal permainan, Anda akan disuruh untuk memilih gender karakter yang ingin Anda gunakan dan juga bisa kustomisasi dengan beberapa fitur make up yang tersedia.

Setelah itu, Anda bisa berpetualang menjelajah map yang luas sambil mengerjakan misi yang akan diberikan oleh NPC di map tersebut.

Pemain juga bisa eksplorasi, menebang pohon, menambang batu hingga membunuh hewan yang berguna untuk membuat item dan juga membuat bahan masakan untuk bertahan hidup.

Dari segi grafik, New Dawn terbilang lumayan keren untuk sekelas game Open World Android untuk saat ini.

2. Chimeraland (6,6 GB)


Chimeraland



Jika Anda sedang mencari game open world dengan map yang luas serta gameplay yang klasik, maka Anda wajib untuk mencoba game yang satu ini.

Dari segi grafik memang tidak terlalu realistis selayaknya game MMORPG ataupun open world pada umunya. Tapi, Chimeraland lebih mengusung konsep grafik game open-world seperti perfect world PC dan sejenisnya.

Keunggulan dari game ini adalah peta yang sangat luas dan saking luasnya Anda bahkan bisa berpindah planet di dalam game Chimeraland ini.

Anda tidak hanya bisa menggunakan karakter manusia tapi juga karakter berupa hewan, Elf dan masih banyak lagi sehingga terlihat berbeda dengan game open world pada umumnya.

Selain itu, player juga bisa membangun tempat tinggal di dalam game, tidak hanya di daratan tapi juga dalam lautan sekalipun.

Secara keseluruhan, Jika Anda mengharapkan game dengan kualitas grafik HD maka Chimeraland ini terbilang kurang cocok untuk kamu mainkan.

Tapi jika Anda ingin memainkan game yang memberikan fitur unik dan menarik maka game ini sangat cocok untuk Anda mainkan.


3. Tower of Fantasy (6 GB)


Tower of Fantasy



Tower of Fantasy merupakan game RPG yang mengusung tema open world dengan desain mirip dengan Genshin Impact baik dari segi gameplay ataumekaniknya.

Untuk grafisnya, game ini menggunakan grafik dengan tipe low poly sehingga akan jauh lebih ringan dari Genshin Impact. Tapi, Tower of Fantasy masih terasa berat untuk dimainkan di Android dengan spek menengah ke bawah.

Game ini lebih mengusung konsep dunia yang lebih modern yang ditandai dengan desain karakter yang robotik dan map yang menggunakan teknologi.

Tower of Fantasy juga memungkinkan Anda untuk mengoleksi beragam karakter, mulai dari tingkat R hingga SSR.

Dalam game, pemain juga bisa eksplorasi untuk mendapatkan Chest atau membunuh Boss untuk mendapatkan item yang dibutuhkan yang digunakan untuk meningkatkan power character Anda.


4. YS VIII


YS VIII



YS VIII merupakan salah satu game genre RPG yang paling tua dan sudah ada sejak tahun 1900-an, sampai sekarang game ini masih mempertahankan eksistensinya dengan meningkatkan grafis dan gameplay.

Game yang dikembangkan oleh Volcom ini dikabarkan akan segera dirilis dalam waktu dekat, khususnya untuk server Cina dan Jepang. Hal ini sudah diumumkan di ajang Tokyo game show the tahun 2020 yang lalu.

Sama halnya dengan Genshin impact, YS VIII juga menawarkan akses multi platform dan juga gameplay dengan dunia open-world yang realistis.


Dari footage yang tersebar di internet, terlihat karakter Adol yang merupakan tokoh utama dalam game tersebut terdampar di sebuah pulau dan memulai petualangannya di pulau tersebut.

Secara keseluruhan, game ini menampilkan grafis visual yang sangat realistis dan kabarnya akan dirilis menjadi game free-to-play yang menghibur.

5. Noah Heart (5,8 GB)


Noah Heart



Noah Heart merupakan game yang dikembangkan oleh developer yang sama dengan game Dragon Raja dan sudah dirilis secara official tapi masih menggunakan server Cina.

Game mirip Genshin Impact ini merupakan game open wod yang menyajikan grafik yang sangat realistis dan bebas untuk menjelajahi para pemain dan map yang tersedia.

Nantinya akan ada main quest dan juga side quest yang harus diselesaikan oleh para pemain untuk mendapatkan item dan XP untuk meningkatkan level karakter.

Selain itu, hal yang membuat game ini lebih menarik adalah pemain diberikan kebebasan untuk menggunakan senjata apapun pada karakter yang sama, jadi tidak terikat dengan satu jenis roll saja.

Lalu, karakter yang Anda gunakan juga bisa kustomisasi secara bebas dengan beragam fitur yang ada di dalam game.


6. Ni No Kuni CrossWorld (1,3 GB)


Ni No Kuni



Game yang rilis secara global pada tanggal 25 Mei ini merupakan game MMORPG yang dikembangkan oleh developer Netmarble yang rilis setahun yang lalu.

Ketika perilisannya, Ni No Kuni hanya mencakup server Taiwan dan juga Jepang. Game ini memiliki segudang fitur dan grafis kartun tapi dengan Visual yang sangat realistis serta meperoleh kebebasan untuk menjelajahi para pemainnya.

Bisa dibilang game ini sangat mirip dengan Genshin Impact dari segi gameplay, hanya saja Anda dapat bertemu dengan pemain lain secara langsung.

Selain itu, Anda juga bisa menemukan 5 role berbeda seperti Destroyer, Which dan lainnya yang memiliki kemampuan masing-masing.


7. Seven Deadly Sins Origin


Seven Deadly Sins



Sebentar lagi kita akan kedatangan game open-world anime yang dikatakan bakalan bersaing dengan game Genshin Impact.

Tapi, untuk perilisannya belum diketahui apakah akan dirilis secara global atau masih dalam perilisan di beberapa negara tertentu. Hal yang pasti, kita berharap game yang satu ini akan hadir secara global.

Seven Deadly Sins Origin adalah game anime yang diadaptasi dari film anime yang sangat populer, untuk Anda yang suka nonton film animasi Jepang pastinya sudah tahu dengan film anime yang satu ini.

Jika kebanyakan game anime menyajikan konsep battle turn-based, maka lain halnya dengan game ini yang mengusung konsep battle secara real-time dimana player bisa petualang dan melawan berbagai monster yang tersebar di setiap lokasi.

Secara keseluruhan, Seven Deadly Sins Origin mengahdirkan karakter yang beragam dan bisa Anda gunakan di dalam tim dengan total 4 karakter secara bergantian.