Kelebihan dan Kekurangan Redmi Note 12 Pro 5G, HP Gahar Cuma 4 Jutaan

Kekurangan Redmi Note 12 Pro 5G



Akhirnya Redmi Note 12 series telah resmi rilis di Indonesia pada tanggal 30 Maret 2023. Dalam perilisan tersebut, Xiaomi memberikan 3 versi yang resmi di Indonesia yakni Redmi Note 12 4G, Redmi Note 12 Pro 4G dan Redmi Note 12 Pro 5G.

Dari ketiga HP yang resmi, hanya ada satu yang mendukung jaringan 5G sekaligus sebagai versi tertinggi karena spesifikasi yang ada menjadi yang terbaik.

Pada kesempatan kali ini, Magersena akan memberitahu kelebihan dan kekurangan Redmi Note 12 Pro 5G untuk Anda yang berencana membeli hp ini.

Kelebihan Redmi Note 12 Pro 5G


Versi terbaik dari Redmi Note 12 Series ini punya beberapa keunggulan dari segi kamera yang cocok untuk foto-foto, performa untuk gaming, desain modern dan berbagai fitur yang sangat berguna.

1. Desain yang Kekinian


Redmi Note 12 Pro 5G hadir dengan pembaharuan desain yang cukup menawan, bagian bodi punya bentuk datar baik di depan, belakang dan sisi kiri kanan.

Kesan yang muncul dari desain seperti ini adalah elegan dan kekinian, bodi Note 12 Pro 5G terbuat dari bahan kaca yang punya dua varian warna.

Unit warna hitam punya bodi glass seperti kaca yang terkesan mewah tapi selalu meninggalkan bekas sidik jari. Sedangkan unit warna biru punya bodi doff sehingga tidak akan meninggalkan bekas sidik jari.

Hp Xiaomi ini punya bentuk kotak, akibatnya pengguna akan merasa kurang nyaman saat menggenggam karena sudutnya yang lancip. Untuk mengatasi ini, disarankan pakai case supaya lebih nyaman dan aman.

Redmi Note 12 Pro 5G punya ketebalan sekitar 7,98 mm yang menjadikan HP ini sebagai Note Series paling tipis untuk saat ini.

Beratnya kurang lebih 187 gram yang masih relatif standar hp zaman sekarang. Selain itu, Xiaomi juga memberikan sertifikasi ip53 yang tahan terhadap debu dan percikan air.

2. Layar yang Cocok untuk Nonton Film


Hp Xiaomi terbaru ini mengusung layar OLED seluas 6,67 inci resolusi Full HD+ dengan refresh rate 120Hz. Kualitas warna yang ditampilkan sudah bagus dengan dukungan HDR 10 Plus dan Dolby Vision.

Kontras warna terlihat pas dan punya kecerahan tinggi yang mencapai 1000 nits. Dengan itu, Anda bisa nonton video apapun dengan nyaman selama berjam-jam.

Redmi Note 12 Pro 5G punya Widevine L1 sehingga pengguna bisa streaming film di Netflix dengan resolusi FHD. selain itu, layar ini juga bagus dari segi estetika karena punya bezel tipis di semua sisinya.

Untuk ketahanan, Xiaomi memberi hp ini Corning Gorilla Glass 5 sehingga pengguna tidak perlu khawatir layar akan mudah tergores atau pecah.

3. Performa Gaming


Selain nyaman untuk nonton film, layar yang lebar dan mulus juga akan membantu pengguna untuk mendapatkan pengalaman lebih dari bermain game.

Redmi Note 12 Pro 5G punya Dimensity 1080 yang merupakan chipset gahar besutan MediaTek dengan proses fabrikasi 6 nanometer.

Chipset ini juga dibantu oleh RAM 8GB LPDDR4X dan penyimpanan internal 256 GB UFS 2.2 sehingga menghasilkan skor benchmark sekitar 400 ribuan. 

Dengan spesifikasi tersebut, Anda bisa bermain game online kekinian dengan grafik tinggi seperti PUBG Mobile di settingan Smooth Extreme hingga HDR Ultra dan sensor gyroscope yang responsif akan menambah kepuasan saat bermain game.

Cara mengatasi hp panas saat bermain game, Xiaomi juga memberikan cooling system dengan 12 Layer Graphite Sheet sehingga suhu hp tidak akan terlalu tinggi.

4. Punya Fitur Isi Daya Cepat


Redmi Note 12 Pro 5G membawa baterai berkapasitas 5000 mAh dan dukungan pengisian cepat 67W. Saat uji memutar video playback 1080p, hp ini dapat bertahan sampai 19 jam 30 menit.

Baca juga :


Untuk waktu pengisian hingga 50% hanya memakan waktu 15 menit dan dari 0% sampai 100% membutuhkan waktu sekitar 52 menit saja.

5. Memiliki Fitur yang Melimpah


Xiaomi memberikan Note 12 Pro 5G berbagai macam fitur yang berguna seperti Bluetooth 5.2, WiFi versi 6, USB type C yang mendukung OTG dan NFC.

Pada bagian sensor, hp ini punya gyroscope hardware dan Infrared Blaster. Tapi, sensor sidik jari menyatu dengan tombol power padahal seharusnya bisa ditaruh di layar karena memakai panel OLED.

6. Punya Kamera Sony IMX766


Redmi Note 12 Pro 5G punya kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, 8 MP ultra-wide, 2 MP kamera makro kamera depan 16 MP.

Hal yang menarik, sensor kamera utama hp ini adalah versi imx766 yang selalu dipakai hp mid-range kelas atas hingga flagship.

Selain itu, fitur OIS juga disematkan di kamera ini sehingga hasil pada saat mengambil foto dan video akan jadi lebih stabil.

Untuk perekaman video bisa mencapai resolusi 4K 30FPS, tapi untuk kamera depan belum bisa merekam 4K, jadi hanya di resolusi 1080P 60FPS.

Kekurangan Redmi Note 12 Pro 5G


Sebelum membeli hp, Anda wajib mengetahui kekurangan dari hp tersebut supaya terhindar dari rasa penyesalan setelah membeli.

Walaupun dibekali dengan banyak kelebihan, Note 12 Pro 5G punya beberapa kekurangan yang harus Anda ketahui sebelum membelinya.

1. Versi Android masih 12


Hp Xiaomi terbaru ini masih berjalan dengan sistem operasi Android 12 dan antarmuka MIUI 14. Untuk jaminan update, Xiaomi mengklaim kalau hp ini akan dapat update OS 2 tahun dan update sistem keamanan selama 3 tahun.

2. Tidak ada slot Micro SD


Meski penyimpanan internal mencapai 256 GB yang termasuk besar, tapi akan lebih menarik lagi kalau Redmi Note 12 Pro 5G masih bisa menambah kapasitas lagi.

Tapi, hp ini tidak memiliki slot untuk kartu Micro SD sehingga tidak bisa menambah kapasitas penyimpanan. Padahal pendahulunya masih menyediakan Micro SD walaupun jenisnya hybrid.

3. Banyak Iklan


Meski hadir dengan antarmuka terbaru, Note 12 Pro 5G masih memiliki iklan di beberapa bagian UI. Tapi, adanya iklan di HP Xiaomi juga rasanya sudah menjadi ciri khas tersendiri.

Untungnya beberapa Iklan masih bisa dimatikan dan beberapa aplikasi bawaan yang rasanya tidak penting juga bisa dihapus.

4. Stabilizer hanya di 1080P 30FPS


Hadirnya fitur OIS pada kamera utama sangat membantu proses foto dan perekaman video. Namun, untuk stabilizer video hanya optimal di resolusi 1080P 30FPS saja.

Penutup


Redmi Note 12 Pro 5G sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti menonton video, multitasking, mengambil foto dan merekam video.

Selain itu, Anda juga bisa memenuhi kebutuhan hiburan seperti bermain game online populer bersama teman tanpa terganggu oleh apapun karena sudah dibekali jaringan 5G dan performa yang mumpuni.