Inilah Cara Agar Disukai Banyak Orang di Sekolah dan Lingkungan

7 Cara Agar Disukai Banyak Orang di Sekolah dan Lingkungan


Disukai banyak orang di sekolah


Setiap orang ingin disukai dan dihormati oleh orang - orang sekitar karena membuat hati menjadi senang dan selalu bahagia setiap harinya. Tapi, cara untuk mendapatkan itu tidaklah mudah, anda harus melakukan hal yang berdampak besar dan membuat orang - orang menghormati anda.


Disukai semua orang membuat anda terus berbuat baik dan membangun hubungan baik dengan orang - orang. Sebaliknya, jika anda dibenci banyak orang maka membuat mental anda menjadi down dan merasa rendah diri tapi mereka membencimu pasti ada sebab dan anda harus mencari penyebabnya.


Pada kesempatan kali ini, saya akan memberitahukan cara agar disukai banyak orang supaya anda menjadi orang yang dipandang baik dan terhormat oleh orang di sekitarmu.


1. Terbuka di hadapan orang lain


Jangan menutup diri dari lingkungan sekitar karena orang - orang tidak akan tahu siapa anda. Hiduplah lebih terbuka terhadap orang lain khususnya pada orang - orang baru di sekolah karena mereka mungkin mempunyai banyak hal yang tidak anda ketahui dan anda bisa mengetahuinya dengan berteman baik dengan mereka.


Untuk lebih terbuka, anda harus mencoba hal baru yang belum pernah anda coba sebelumnya. Dengan melakukan itu, hidup anda akan punya banyak pengalaman dan pastinya punya banyak teman yang sama - sama mencoba hal baru.


2. Menjadi diri sendiri


Jangan meniru atau ikut - ikutan orang lain, tunjukkanlah diri anda dan jadilah diri sendiri di hadapan orang lain. Dengan begitu, anda menjadi mudah bergaul dengan teman sekolah atau lingkungan sekitar.


Tunjukkan kepribadian anda yang sebenarnya, minimal anda selalu bersikap baik dan menghindari perilaku buruk di hadapan orang lain. Jadilah orang yang lebih baik dari kemarin, terus berbenah diri dan mencari tahu passion yang ada dalam diri anda.


3. Jangan sok tahu


Anda harus memperlihatkan kelebihan anda di hadapan orang - orang tapi jangan berlebihan nanti anda disangka orang yang sok tahu atau sok pintar. Bertindaklah sewajarnya saja bila tidak tahu diamlah atau tanyakan pada orang yang lebih tahu, jangan merasa sok pintar dan paling tahu segalanya di hadapan orang lain.


Baca juga : cara program ulang otak untuk mengembalikan semangat hidup


Banyak membaca membuat anda lebih tahu banyak hal maka bacalah buku sebanyak mungkin supaya anda menjadi orang yang benar - benar tahu bukan orang sok tahu.


4. Jangan ikut campur urusan orang lain


Anda harus tetap menjaga diri supaya tidak terlibat dengan masalah pribadi orang lain, hargai privasi orang lain dan diri anda sendiri. Jika anda memang disuruh untuk memberi saran atau solusi maka lakukan saja supaya masalah dia cepat teratasi.


Anda harus pintar membaca situasi lingkungan sosial baik di sekolah atau lingkungan rumah, jangan pernah terlibat dengan masalah pribadi orang lain, setiap orang punya privasi masing - masing, tugas anda adalah menghargai privasi mereka.


5. Menjadi orang yang apa adanya


Cara agar disukai teman


Anda harus bersikap jujur dan apa adanya, jangan nyinyir pada orang yang tidak anda sukai. Jika anda tidak suka maka ungkapkan lah dengan jelas dan sopan, jangan dengan nyindir apalagi menghina. Dengan cara ini, anda memberikan kesempatan kepada orang yang anda kritik untuk memikirkan masalah dari sisi dirinya sendiri.


Hindari saling menyindir satu sama lain karena bisa menyebabkan permusuhan dan beberapakali orang sekitar mulai tidak menyukai anda karena kebiasaan anda yang suka nyindir.


6. Menjadi orang yang pemaaf


Mungkin ada orang yang kesal atau marah dengan perlakuan buruk anda akhir - akhir ini, untuk mengubah rasa kesal mereka anda harus mendatangi mereka dan meminta maaf karena perilaku anda yang membuat mereka kesal. Anda harus mengakui bahwa anda mempunyai sifat buruk tapi sekarang anda harus berubah supaya banyak orang - orang yang mendekati anda.


Ubahlah sifat buruk anda dengan mengakuinya terlebih dahulu, dengan menjadi orang pemaaf maka sedikit demi sedikit sifat buruk anda akan hilang dan anda akan disukai orang - orang sekitar.


7. Tetaplah bersikap baik walaupun banyak yang membenci


Sekeras apapun anda berusaha supaya orang - orang sekitar menyukai anda, pasti ada segelintir orang yang tidak menyukai anda bahkan ingin menyingkirkan anda dari kehidupan. Jangan pikirkan hal itu, tetaplah berbuat baik dan benar terhadap lingkungan sekitar.


Baca juga : 5 tabungan yang harus anda punya demi masa depan yang lebih baik


Pikirkan kelebihan yang ada pada diri anda dan abaikan kekurangan anda, abaikan orang - orang yang tidak menyukai anda dan fokus pada orang - orang yang senang dengan perilaku dan sikap anda. Dengan melakukan hal itu, anda akan disukai banyak orang.

Posting Komentar

0 Komentar