Cara Mudah Membuat LED Notifikasi Tepian Layar di Android

Cara Membuat LED Notifikasi Tepian Layar di Android


Download aplikasi LED notifikasi android



LED notifikasi adalah lampu LED yang menyala di sisi layar smartphone, lampu akan menyala ketika mendapatkan notifikasi, mengisi sayay, mendengarkan musik, layar mati dan lain sebagainya.

Lampu LED di tepi layar ini juga bisa anda jadikan sebagai wallpaper supaya smartphone terlihat lebih keren dan menarik. Cahaya pada sisi layar bisa anda atur sesuai keinginan anda mulai dari satu warna, dua warna, tiga warna, pelangi dan lain sebagainya.

Pada kesempatan kali ini, saya akan memberikan cara membuat LED notifikasi tepian layar di android. Oke, langsung saja berikut caranya.

Pertama - tama, anda download aplikasi always on edge melalui link di bawah ini.


Cara membuat LED notifikasi di android



Sebelum menggunakan fitur aplikasi, sebaiknya anda melakukan pengaturan terlebih dahulu. Anda buka pengaturan utama > pilih izin yang diperlukan > centang manager untuk pencahayaan independen (aksebilitas - manager untuk pencahayaan independen - aktifkan) > centang akses notifikasi (masuk ke akses notifikasi lalu izinkan).

Cara membuat lampu LED notifikasi android



Setelah itu, anda centang tampilkan di atas aplikasi lain > centang > centang status telepon dan centang ubah pengaturan sistem, kemudian anda pilih izin optional dan aktifkan biarkan aplikasi berjalan tanpa batas > pilih simpan.

Langkah selanjutnya, anda masuk ke pengaturan aplikasi pilih bagaimana / kapan harus menyala > aktifkan saat ada notifikasi > disana ada pencahayaan charge dan pencahayaan musik, silahkan aktifkan jika anda mau > pilih simpan.

Download aplikasi LED notifikasi android



Terakhir, anda pilih pengaturan pencahayaan > centang pencahayaan tepi > pilih ketebalan tepi dan atur besarnya cahaya di tepi layar > pilih jumlah warna tepi dan tentukan warna yang anda suka > pilih efek pencahayaan dan tentukan efeknya (normal, cahaya, putus - putus) > pilih kecepatan pencahayaan tepi dan atur kecepatan sesuai keinginan anda > pilih simpan.

Cara membuat LED notifikasi tepi layar



Mengatur pengaturan sudah selesai, jika anda ingin mengatur sesuai keinginan maka silahkan atur dari pengaturan aplikasi, pengaturan pencahayaan dan pengaturan utama.

Hasilnya akan seperti ini :

Cara membuat LED notifikasi tepi layar



Jika anda belum paham, silahkan tonton video berikut ini.



Posting Komentar

0 Komentar