Inilah 10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Mencuci Muka

Inilah 10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Mencuci Muka


10 kesalahan cuci muka yang sering anda lakukan


Mencuci muka dilakukan untuk membersihkan wajah dari kotoran dan bakteri yang menempel di kulit wajah. Hal ini penting dilakukan karena untuk mencegah dari kerusakan wajah yang bisa merugikan diri sendiri.

Dalam masalah cuci muka, terdapat berbagai macam kesalahan - kesalahan yang tidak disadari saat cuci muka sehingga muka akan lebih kering dan rusak. Pada kesempatan kali ini, saya akan memberitahu beberapa kesalahan yang sering dilakukan saat mencuci muka.

Jika anda sering mengalami kesalahan mencuci muka di bawah ini. Sebaiknya anda rubah kesalahan tersebut supaya bisa lebih baik dalam hal merawat kulit wajah. Oke, berikut 10 kesalahan dalam mencuci muka.


1. Tidak mencuci tangan sebelum cuci muka



Tangan adalah tempat berkumpulnya bakteri dari lingkungan luar yang berbahaya bagi tubuh. Perpindahanbakteri ke tangan anda bisa terjadi dalam kehidupan sehari - hari seperti memegang uang kembalian, berjabat tangan dengan teman, ngetik di laptop, megang smartphone dan lain - lain.

Itulah alasan kenapa anda perlu mencuci tangan terlebih dahulu sebelum mencuci muka. Jika tidak mencuci tangan maka bakteri di tangan akan berpindah ke muka. Alhasil muka tidak akan bersih tapi malah tambah kotor.


2. Mencuci muka dengan sponge mandi



Mencuci muka dengan sponge mandi katanya bisa menghilangkan komedo. Daripada memakai sponge mandi yang bisa merusak barrier kulit wajah, lebih baik anda menggunakan konjac.

Konjac adalah spons organik yang terbuat dari tanaman konjac dan memiliki manfaat untuk membersihkan muka secara efektif. Tapi, jangan gunakan konjac terlalu sering, cukup 2 kali dalam seminggu sudah cukup untuk menjaga kulit wajah tetap bersih.


3. Sering ganti cleanser



Siapa disini yang sering ganti cleanser, hal ini memang tidak salah karena dengan tujuan menyesuaikan jenis cleanser dengan kulit dan masalah kulit yang sering dialami.

Baca juga : waspada ! Inilah 10 kebiasaan yang dapat merusak kemampuan otak

Tapi, anda harus menghindari penggunaan cleanser yang bergantian secara terus menerus. Apalagi jenis cleanser yang tidak cocok untuk kulit anda maka bisa menyebabkan muka jerawatan, kering dan kusam.


4. Mencuci muka dengan keras



Ada beberapa orang yang mencuci muka dengan rasa yang kasar terhadap kulit. Hal ini tentu bisa merusak kulit wajah dan membuat kulit wajah menjadi kusam. Cara mencuci muka yang benar adalah dengan cara yang lembut disertai gerakan memutar yang memenuhi wajah.


5. Terburu - buru dalam membilas wajah



Jangan terburu - buru membilas saat cuci muka karena dengan hilangnya busa pada wajah itu tidaklah cukup. Sebaiknya gunakan gerakan memutar saat membilas wajah supaya bakteri pada wajah benar - benar hilang.


6. Mencuci muka dengan suhu air berlebihan



Mencuci muka dengan air yang dingin tidak menjamin semua kotoran di kulit wajah akan hilang. Mencuci muka dengan air panas maka pori - pori wajah akan terbuka, lebih parahnya jika suhu air sangat panas maka bisa terjadi pecah pembuluh darah secara permanen.

Oleh karena itu, gunakan air yang biasa saja saat mencuci muka. Air yang tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas untuk menghindari bahaya yang akan terjadi.


7. Jangan terlalu sering mencuci muka



Ada tipe orang yang malas menuci muka dan terlalu rajin cuci muka karena ingin menjaga kulit wajah tetap bersih. Ternyata hal ini tidak baik untuk kulit wajah, efeknya produksi serum atau minyak pada wajah mengurang karena sering terkena air dan akhirnya wajah menjadi kering.

Waktu mencuci muka adalah pada saat bangun tidur di pagi hari, setelah beraktifitas di siang hari dan sebelum tidur di malam hari. Waktu cuci muka yang teratur juga bisa membuat wajah lebih cerah.


8. Tidak melakukan double cleansing



Hal ini berlaku untuk anda yang memakai full make up. Mencuci muka dengan facial wash saja tanpa memakai make remover akan menyisakan sisa -sisa make up yang masih menempel di kulit.

Baca juga : 7 cara ampuh menurunkan kolesterol dengan mudah

Penggunaan make remover sangat penting untuk menghilangkan sisa - sisa make up. Dengan facial wash saja tidak cukup untuk membuat muka bersih, jika tidak memakai make remover maka bisa menyebabkan jerawat dan komedo.


9. Memakai scrub terlalu sering



Untuk anda yang sering memakai scrub setiap hari maka kurangi penggunaannya karena terlalu sering memakai scrub akan mengganggu produksi serum (minyak kulit) di wajah. Gunakanlah scrub sebanyak sekali dalam seminggu setelah mencuci muka.


10. Tidak memakai handuk khusus wajah



Jika anda masih memakai handuk yang sama untuk mengelap badan dan muka maka anda harus menyediakan handuk khusus wajah untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Jangan sembarang dalam memilih handuk, pilihlah handuk khusus muka yang teksturnya lembut dan handuk yang kasar untuk tubuh saja.

Hal ini penting karena bisa meminimalisir bakteri yang menempel di kulit wajah. Tekstur handuk yang kasar jika digunakan di wajah maka bisa merusak lapisan kulit wajah.

Demikian yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat untuk anda dan keluarga. Jangan lupa untuk membaca artikel lainnya di blog Magersena untuk mendapatkan informasi yang bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar